Pemindahan ASN Ke IKN Dimulai Tahun Depan, Wacananya Belasan Ribu ASN
--
BACA JUGA:Terima Pengurus ICMI, Pj Bupati Muba : ICMI Harus Beri Kontribusi Positif Untuk Daerah
”Semua hunian dan fasilitas disiapkan oleh Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) bersama Kementerian PUPR,” ungkapnya.
Menurutnya, saat ini, banyak ASN muda yang berminat pindah ke IKN. Minat tersebut disebabkan lahan IKN yang asri dan dinilai cukup menenangkan untuk aktivitas pekerjaan.
Seperti diketahui, Nusantara mengusung konsep forest city yang sesuai dengan Kajian Lingkungan Hidup Strategis (KLHS).
”Kalau itu yang terjadi, tempat di IKN ini akan jadi tempat orang yang ingin kemewahan hijau dan oksigen yang cukup,” ujarnya.
Sebagai informasi, Kawasan Strategis Nasional (KSN) IKN berada di area seluas 256.142 hektar.
Area tersebut mencakup 199.962 hektar Kawasan Pengembangan IKN serta 56.180 hektare Kawasan IKN. Sementara luas Kawasan Inti Pusat Pemerintahan seluas 6.596 hektar.
Dalam rancangan utama IKN, pembangunan IKN akan merestorasi 75 persen habitat alami. Anas mengungkapkan, IKN didesain sesuai kondisi alam di sana.
Nantinya, penduduk dapat mengakses seluruh ruang terbuka hijau rekreasi yang bisa dijangkau dalam waktu 10 menit dari luar.
Seluruh tempat umum dirancang menggunakan prinsip akses universal, kearifan lokal, dan desain inklusif.
”Salah satu prinsip IKN yakni terhubung, aktif, dan mudah diakses,” pungkas Mantan Bupati Banyuwangi tersebut. (jpg/fajar)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: