Pesan Kanwil Kemenag Sumsel Kepada 31 Kepala Madrasah Negeri Yang Baru Dilantik

Pesan Kanwil Kemenag Sumsel Kepada 31 Kepala Madrasah Negeri Yang Baru Dilantik

Pelantikan 33 pejabat oleh Kanwil Kemenag Sumsel, Foto Sumsel.kemenag.go.ig--

HARIANMUBA.COM,- Pesan Kanwil Kemenag Sumsel Kepada 31 Kepala Madrasah Negeri Yang Baru Dilantik.

Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kanwil Kemenag) Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) melantik 33 Pejabat Pengawas dan Fungsional di lingkungan Kanwil Kemenag Sumsel.

Dari 33 pejabat yang dilantik tersebut 31 diantaranya merupakan Kepala Madrasah Negeri (MA) di Sumsel.

Pelantikan 33 pejabat pengawas dan fungsional ink dilaksanakan Selasa 23 Mei 2023.

BACA JUGA:Dua Pimpinan Ponpes NTB Redupaksa Puluhan Santriwati, Alasannya Sungguh Tidak Akal

BACA JUGA:16 Calon Jemaah Haji Ogan Ilir Tunda Keberangkatan, Ini Alasannya

Pelantikan 33 pejabat ini, dilakukan oleh Kepala Kanwil Kemenag Sumsel, Syafitri Irwan di Aula Serbaguna MAN 3 Palembang.

Dikutip dari laman sumsel.kemenag.go.id, Kepala Kanwil Kemenang Provinsi Sumsel, Syafitri Irwan menyampaikan pesan kepada pejabat yang baru dilantik.

"Agar melaksanakan amanah tersebut dengan sebaik mungkin dengan penuh rasa tanggung jawab," jelasnya.

Kepala Kanwil Kemenag juga mengucapkan banyak terimakasih atas pengabdian para pejabat selama ini. 

BACA JUGA:Mentri Agama Ingatkan Jemaah Haji Tidak Bawa Jimat, Nanti Terjerat Pasal di Arab Saudi

BACA JUGA:Melalui Program CSR, PT Hindoli Bantu Bangun Gedung ICU RSUD Sungai Lilin

“Kepada beberapa pejabat yang telah berakhir masa jabatannya kami menyampaikan ucapan terima kasih atas pengabdiannya selama ini,” ucapnya.

Adapun pejabat fungsional yang dilantik yakni Drs. H. Nurkholis, M.Pd.I menjadi Kasi Pendidikan Madrasah Kankemenag Palembang dan H. Untung Gutmir, S.Pd, MM diangkat menjadi Penyelenggara Zakat dan Wakaf Kankemenag Palembang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: