Buka Rakor Keprotokolan se-Sumsel, Ini Pesan Gubernur Herman Deru

Buka Rakor Keprotokolan se-Sumsel, Ini Pesan Gubernur Herman Deru

Gubernur Sumsel membuka Rakor Keprotokolan se-Sumsel--

HARIANMUBA.COM,- Buka Rakor Keprotokolan se-Sumsel, Ini Pesan Gubernur Herman Deru.

Beberapa pesan penting disampaikan Gubernur Sumsel H. Herman bagi protokol se-Sumsel yang mengikuti Bimbingan Teknis Keprotokolan.

Kegiatan ini digelar Biro Humas dan Protokol (BHP) Pemprov Sumsel di Hotel Novotel, Selasa 13 Juni 2023. 

Dalam paparannya Herman Deru juga menjelaskan beberapa kemampuan standar yang harus dimiliki seorang protokol. 

BACA JUGA:Askep PT MAS Luka, Ditusuk Oleh Security

BACA JUGA:Robek Al Quran, Warga Lubuk Linggau Diamankan Polisi

Menurut Gubernur setidaknya kemampuan tersebut yakni mempunyai artikulasinya yang harus jelas, paham intonasi, redaksi yang pas dan yang tak kalah penting lainnya adalah perfomance. 

" Perfomance ini sangat penting dan menentukan respon orang lain terhadap kita. Makanya harus benar-benar dijaga," jelasnya. 

Protokol menurutnya ibarat  etalase bagi sebuah organisasi atau individu bagi pemimoin tertentu.

Maka dari itu setiap prilaku protokol juga melekat pada pemimpin atau organisasi tempatnya bekerja. 

BACA JUGA:Optimalkan Peran KIM, Pemkab Muba Gelar Sosialisasi

BACA JUGA:Kisah Mbah Turin, Jemaah Haji Tertua Dari Muba, Diusia 93 Tahun Tetap Energik, Membantu Jemaah Lansia Lain

" Maka dari itu, protokol boleh ramah tapi jangan remeh. Protokol boleh tegas tapi jangan beringas, protokol boleh trengginas tapi jangan ganas," ujarnya. 

Di ujung sambutannya Gubernur Herman Deru berharap melalui Bimtek ini akan ada hasil konkret didapat. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: