Teka-teki Identitas Mayat Korban Mutilasi di Jombang Mulai Terungkap, Begini Keterangan Polisi

Teka-teki Identitas Mayat Korban Mutilasi di Jombang Mulai Terungkap, Begini Keterangan Polisi

Petugas mengevakuasi korban mutilasi di Jombang--Palpos

Polres Jombang telah menyebarkan informasi ini ke seluruh polsek di wilayahnya dan mengimbau warga yang merasa kehilangan anggota keluarganya dengan ciri-ciri tersebut untuk segera melapor ke Satreskrim Polres Jombang atau Unit Reskrim Polsek Mojowarno.

BACA JUGA:Kabar Gembira, Tahun 2024, Pemprov Sumsel Bakal Hapus Pajak Progresif Kepemilikan Kendaraan Bermotor

Hingga saat ini, belum ada laporan mengenai korban yang berhasil diidentifikasi.

 

Tiga orang saksi telah dimintai keterangan oleh pihak kepolisian, termasuk Kepala Desa Japanan, pencari ikan yang pertama kali menemukan korban, dan seorang warga yang rumahnya berdekatan dengan lokasi penemuan korban.

 

Proses pencarian anggota tubuh korban bagian kepala juga masih berlanjut. Tim dibantu oleh relawan dalam melakukan penyisiran di lokasi temuan, namun hingga saat ini bagian kepala korban belum ditemukan.

 

Temuan mutilasi ini menggegerkan warga di Desa Japanan, Kecamatan Mojowarno, Kabupaten Jombang. Tubuh korban ditemukan dipotong menjadi beberapa bagian dan dimasukkan ke dalam dua karung.

BACA JUGA:Beginilah Perkembangan Tol Palembang- Betung, Yang Ditargetkan Selesai Di Bulan Agustus

Saat ditemukan oleh pencari ikan pada Jumat (4/8) malam, kondisi tubuh korban sudah membusuk dan bagian kepala hilang. (*)

 

Berita ini sudah tayang di palpos.bacakoran.co dengan judul: Korban Mutilasi di Jombang Ternyata Seorang Perempuan, Usia 25 – 50 Tahun

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: