Warga Desa Mulyo Rejo Bisa Tersenyum Sumringah, Jalan Poros Desa Mulus

Warga Desa Mulyo Rejo Bisa Tersenyum Sumringah, Jalan Poros Desa Mulus

Jalan desa Mulyo Rejo--

HARIANMUBA.COM,- Warga Desa Mulyo Rejo Bisa Tersenyum Sumringah, Jalan Poros Desa Mulus.

Beberapa desa dalam wilayah Kecamatan Sungai Lilin mendapat bantuan pembangunan jalan poros desa.

Salah satunya adalah Desa Mulyo Rejo Kecamatan Sungai Lilin.

Desa ekstransmigrasi B4 ini mendapat pengaspalan jalan poros yang menuju ke desa ini.

BACA JUGA:Satpolairud Polres Muba Blusukan, Evakuasi dan Beri Bantuan Warga Terdampak Banjir di Kota Sekayu

BACA JUGA:Tomi Gembira Dibangunkan Rumah oleh Pj Bupati Apriyadi, Salah satu rumah warga yang hanyut akibat banjir

"Alhamdulillah jalan desa kami yang dari Desa Srigunung saat ini kondisinya sudah mulus," jelas Dayat salah satu warga Desa Mulyo Rejo.

Pantauan dilapangan pengaspalan jalan tersebut dimulai dari simpang jalan lintas timur (Jalintim) Palembang - Jambi.

Kondisi jalan yang sebelumnya tidak rata sekarang sudah dalam kondisi mulus.

"Pelaksanaan pengaspalan jalan poros didesa kita sudah selesai dilaksanakan," jelas Kades Mulyo Rejo Suhardi.

BACA JUGA:Perusahaan Harus Pro Aktif, Bergotong Royong Membantu Warga Korban Banjir

BACA JUGA:Pasca Kebakaran Penyulingan Minyak Tradisional, Warga Bangun Sari Ditangkap Polsek Babat Toman

Kades mewakili masyarakat mengucapkan terima kasih kepada pemerintah yang sudah membangun jalan poros desa.

"Dengan adanya jalan ini membuat aktifitas warga didesa kami jadi lebih lancar, begitu juga dengan anak yang hendak ke sekolah," paparnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: