Ini Penghargaan Diraih Pj Gubernur Sumsel

Ini Penghargaan Diraih Pj Gubernur Sumsel

--

HARIANMUBA.COM,  Belum genap satu tahun kepemimpinan Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) Agus Fatoni di Provinsi Sumsel telah menorehkan berbagai penghargaan.

Prestasi ini diraihnya sejak dilantik pada 2 Oktober 2023 lalu oleh Menteri Dalam Negeri Muhammad Tito Karnavian.

Pj Gubernur Agus Fatoni berhasil menorehkan prestasi dengan 37 penghargaan yang berhasil dikumpulkan pada periode Oktober 2023-Juni 2024.

BACA JUGA:Harga Kopi di Sumsel, Tembus Rp 75 Ribu

BACA JUGA:Tegas! DPD PKS Muba Nyatakan Sikap Dukung H Apriyadi Pada Pilkada Muba 2024

Dari 37 penghargaan tersebut 20 di antaranya didapatkan oleh Pj Gubernur Agus Fatoni.  Sedangkan untuk penghargaan yang diraih Provinsi Sumatera Selatan selama tahun 2023 berjumlah 56 penghargaan.

Adapun penghargaan yang didapatkan Pj Gubernur Agus Fatoni diantaranya Penghargaan Apresiasi pembinaan Program Kampung Iklim (Proklim) Tingkat Provinsi tahun 2023 dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) RI. 

kemudian penghargaan kepada Pj Gubernur Sumsel sebagai Akselerator Entas Stunting dan Kemiskinan Ekstrem dari Tribun Network, serta penghargaan kepada Pj Gubernur Sumsel atas komitmen dan kepedulian dalam pengembangan profesi Guru dari Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Sumsel. 

BACA JUGA:CBR250RR Raja Motor Sport dari Honda, Miliki Performa Tangguh dan Fitur Terdepan

BACA JUGA:BRI Kembali Dinobatkan Sebagai Perusahaan Terbesar di Indonesia Versi Forbes The Global 2000

Kemudian, Penghargaan Anugerah Meritokrasi KASN 2023 dengan dua kategori penghargaan, yaitu Kategori Baik dari Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN). Selanjutnya Juara Pertama Innovative Government Award (IGA) tahun 2023 dengan Predikat Pemerintah Provinsi Terinovatif, Penghargaan Innovative Government Award (IGA) tahun 2023 kategori Nilai Tertinggi se-Sumatera dari Kementerian Dalam Negeri. 

Penghargaan Anugerah Parahita Ekapraya (APE) Kategori Madya dari Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) Republik Indonesia, penghargaan kepada Provinsi Sumatera Selatan masuk kategori zona hijau kategori B (opini kualitas tinggi) dari Ombudsman Sumsel, Penghargaan kepada Pemprov Sumsel atas pencapaian memenuhi Kelengkapan Atribut pada Sembilan Variabel dari Kepala Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP). 

BACA JUGA:Kurban Kambing Lebih Utama Dibandingkan Sapi, Ini Penjelasan Gus Baha

Selanjutnya, Penghargaan Peduli Hak Asasi Manusia (HAM) dari Menteri Hukum dan HAM (Kumham) Republik Indonesia (RI) serta Penghargaan TOP BUMD Award 2024 atas peran dan kontribusi Kepala Daerah terhadap kinerja BUMD dari Majalah Top Business.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: