Indonesia Juara AFF U19 2024, Jens Raven Jadi Pahlawan Kemenangan atas Thailand

Indonesia Juara AFF U19 2024, Jens Raven Jadi Pahlawan Kemenangan atas Thailand

Indonesia Juara AFF U19 2024, Jens Raven Jadi Pahlawan Kemenangan atas Thailand--

HARIANMUBA.COM- Timnas U19 Indonesia berhasil meraih gelar juara Piala AFF U19 2024 setelah mengalahkan Thailand dengan skor 1-0 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, pada Senin 29 Juli 2024.

Gol tunggal Jens Raven menjadi penentu kemenangan Garuda Muda dalam pertandingan final tersebut. 

Jalannya Pertandingan

Babak Pertama

Pada awal babak pertama, Timnas U19 Indonesia tampil dengan formasi 3-5-2, berbeda dengan pertandingan sebelumnya melawan Thailand.

Pelatih Indra Sjafri memasangkan Jens Raven dengan Arlyansyah Abdulmanan di lini depan. Sementara itu, Thailand menerapkan skema 4-4-2.

BACA JUGA:Redmi 13C Cocok Untuk Pelajar, Harga Murah dengan Performa Mumpuni, Ini Spesifikasinya

Indonesia memulai permainan dengan rapi, menampilkan umpan-umpan pendek dari kaki ke kaki. Namun, peluang pertama dari Jens Raven yang memberikan umpan kepada Arlyansyah masih bisa dihalau oleh kiper Thailand, Kittipong Bunmak.

Thailand hampir saja membuka skor pada menit ke-14 ketika Thanakrit Chotmuangpak mengirimkan umpan yang disambut oleh Thanawut Phochai.

Sayangnya, tembakan keras penyerang nomor 7 Thailand itu hanya mengenai tiang gawang Ikram Algiffari.

Pada menit ke-17, Indonesia berhasil memanfaatkan skema bola mati. Bermula dari tendangan sudut Kafiatur Rizky, bola ditanduk oleh Kadek Arel ke jalur Jens Raven yang langsung menyarangkan bola ke gawang kosong, membuat Indonesia unggul 1-0. Gol ini menjadi gol ke-4 Jens Raven di turnamen ini.

BACA JUGA:Pemkab Muba Gencar Tekan Laju Inflasi, Ini Langkah Yang Dilakukan

Thailand mencoba membalas, namun tendangan bebas Piyawat Petra pada menit ke-37 hanya mengenai tiang gawang. Peluang lain datang dari Thanawut pada menit ke-44, tetapi Ikram Algiffari berhasil mengamankan bola dengan sigap.

Babak Kedua

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: