Hati-hati Penipuan! Broadcast Hoax Pengobatan Ida Dayak di Palembang

Selasa 04-04-2023,20:34 WIB
Reporter : Reno
Editor : Reno

 

Ternyata ada warga lainnya di Kota Palembang, yang menghubungi admin tersebut. Kemudian, balasan admin, terdaftar sekarang di Palembang sudah 423. Terakhir, admin minta transfer Rp250 ribu untuk pendaftarannya.

 

Hanya saja, nomor penampungnya berbeda. Bank BRI nomor rekening 0437.0103.9116. 530, atas nama Kholid Tiasno. Kecurigaan penipuan modus pengobatan Ibu Ida Dayak akhirnya mulai tercium.

 

Broadcast Lain Muncul

 

Tak lama dari itu, muncul broadcast WA berikutnya. Mengatas namakan Aloysius, warga Bandung, yang merupakan purnawirawan TNI AD.

 

Broadcast WA-nya, ditujukan kepada Kapolri, Kapolda, Kapolres, Kapolsek, dan Bhabinkamtibmas seluruh Indonesia.

BACA JUGA:PT Indofood Buka Lowongan Kerja, Ada Untuk Tamatan SMA, Penempatan di Palembang

Ternyata, dia juga korban penipuan dari pelaku yang mengatasnamakan pengobatan Ida Dayak, yang katanya akan praktek di Bandung, Jl Guntur Madu No.3, Turangga.

 

“Sudah saya cek tempat itu, benar bahwa alamat tersebut dicatut dan dimanfaatkan untuk penipuan,” katanya.

 

Admin meminta uang pendaftaran sebesar Rp250 ribu. Transfer ke nomor rekening Bank BRI 0416.0100 5275.536 atas nama Muhamad Kamil Apriyadi.

Kategori :