Santri dan Kiyai Hingga Qori Internasional Doakan Pj Bupati Apriyadi

Santri dan Kiyai Hingga Qori Internasional Doakan Pj Bupati Apriyadi

--

 

*Yakin Pj Bupati Apriyadi Bisa Makmurkan Ponpes dan Masjid*

MUBA- Ribuan Santri, Kiyai hingga Tokoh Masyarakat dan warga Nahdlatul Ulama (NU) di Kecamatan Tungkal Jaya, Sabtu (2/7/2022) memadati halaman Pondok Pesantren (Ponpes) Baitul Muhibbin Bedeng Tujuh Desa Peninggalan Kecamatan Tungkal Jaya. 

Lantunan ayat suci Al-Quran dan mars NU mengiringi sekaligus menyambut kedatangan Pj Bupati Muba Drs Apriyadi MSi yang dalam kesempatan itu menghadiri Haflah Akhirussanah, Haul Masyayikh, Wisuda Al - Miftah Lil Ulum ke-2, Wisuda Imrity ke-1 dan Harlah ke-VI Pondok Pesantren Baitul Muhibbin Kecamatan Tungkal Jaya. 

"Kami yakin pak Bupati Apriyadi bisa dan mampu memakmurkan Ponpes dan Masjid yang ada di Kabupaten Muba terutama di Kecamatan Tungkal Jaya," ungkap Pengasuh Ponpes Baitul Muhibbin Bedeng Tujuh Kiyai Cecep Sihabuddin Rachman. 

Dijelaskan, keberadaan Ponpes Baitul Muhibbin dirintis sejak nol hingga saat ini sudah menampung ratusan santri dan santriwati. 

BACA JUGA:Pengurus KKSS Muba Resmi Dilantik

"Support banyak pihak terutama jajaran Pemerintahan Muba kami apresiasi, yang selalu memperhatikan pengembangan Ponpes di Kabupaten Muba khususnya di Kecamatan Tungkal Jaya," ucapnya. 

Ia berharap, Pj Bupati Muba Apriyadi senantiasa diberi kesehatan agar dalam amanah pengabdian terus mendapatkan kemudahan. "Sehingga senantiasa dengan mudah memakmurkan Masjid dan Muba terutama di Tungkal Jaya," harapnya. 

BACA JUGA:Hendak Nyebrang Ke Pulau Bangka Kapal Warga Air Sugihan Kecelakaan Air, 2 Orang Meninggal

Penceramah KH Raden Muhammad Hariri Abdul Aziz Azmatkhan SPsi MA, mengatakan sosok Pj Bupati Muba Apriyadi sangat dekat dengan ulama dan Kiyai. 

"Saya ikuti jejak karir beliau ini, mulai pernah menjabat Kabag Kesra, Sekretaris Daerah hingga saat ini menjadi Pj Bupati selalu komitmen memperhatikan dan ngumpul bareng ulama serta Kiyai," ucapnya. 

Ketua Forum Pondok Pesantren (FORPPES) Kabupaten Muba KH Asep Nur Muhammad mengaku, pengembangan Ponpes di Muba sangat signifikan, terlebih perhatian dari Pemkab Muba. 

BACA JUGA:Menjelang Vonis Hakim, Dodi Reza Dikenal Banyak Memiliki Program Pro Masyarakat

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: