Waspada Mainan Lato-Lato, di Kalimantan Bocah 8 Tahun Jalani Operasi Mata Akibat Mainan Viral Ini
Mainan lato-lato--
HARIANMUBA.COM,- Bagi orang tua harus waspada anaknya yang sering memainkan mainan Lato-Lato.
Di Provinsi Kalimantan Barat tepatnya Kahupaten Kubu Raya 1seorang bocah berumur 8 tahun harus menjalani operasi mata akibat mainan yang saat ink sedang viral ini.
Operasi yang dijalani bocah di Kalimantan ini setelah Mata kanan bocah itu terluka setelah terkena serpihan bola lato-lato yang pecah saat ia mainkan.
Informasi dari berbagai sumber mendapatkan Peristiwa naas tersebut terjadi Selasa 27 Desember 2022 lalu.
BACA JUGA:Tega, Suami di Bengkulu Bacok Istri Sendiri, Ini Motifnya
BACA JUGA:Hendak Jual Motor Curian, Pemuda Musi Banyuasin Ini Malah Diciduk Polisi
Bermula ketika bocah ini bermain lato-lato di rumah temannya.
Namun saat pulang kerumah mata sang bocah merah.
Orang tuanya sempat terkejut melihat kondisi mata sang anak.
Setelah di bujuk akhirnya bocah tersebut mengungkapkan jika matanya terkena serpihan lato-lato yang pecah saat dimainkan.
BACA JUGA:Mengenal Sungai Dawas, Aliran Sungai di Musi Banyuasin Yang Masih Masih Banyak Dihuni Buaya Ganas
Oleh orang tuanya bocah inipun langsung dibawa ke rumah sakit untuk dilakukan penanganan medis.
"Jadi ada perlukan di bola matanya sehingga harus dioperasi dan dijahit tiga jahitan," kata Kadis Kesehatan Kubu Raya, Marijan dikutip dari CNN Indonesia.com
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: