Deretan Pantai di Provinsi Sumsel, Tidak Kalah Menarik Dibanding Daerah Lain
Pulau Masrapi salah satu pantai di Sumsel--
Pantai dari Pulau Maspari ini cocok untuk orang yang senang dengan kegiatan snorkeling ataupun diving.
Air lautnya jernih dengan ombak yang bersahabat. Selain itu yang unik adalah pasir pantainya yang berbentuk seperti ikan pari yang dapat berubah sesuai dengan hembusan angin.
BACA JUGA:3 Kapolsek di Muba Bergeser, Kapolres Pimpin Sartijab
BACA JUGA:Pj Bupati Apriyadi Boyong Kades di Muba Belajar Kelola Dana Desa dengan BPK RI
Selain memiliki keindahan yang mempesona Pulau Maspari merupakan tempat konservasi penyu. Penyu yang bertelur di pulau ini adalah jenis penyu sisik yang merupakan hewan langka yang dilindungi. Hal itu karena tak banyak penyu yang dapat bertahan hingga dewasa.
Pulau ini terletak di Desa Sungai Lunmpur Kecamatan Cengal Kabupaten Ogan Kemoring Ilir Provinsi Sumatera Selatan. Jaraknya tidaklah terlalu jauh dari pusat perkotaan.
2. Pantai Tanjung Carat
Pantai Tanjung Carat merupakan pantai yang sangat unik, hal itu karena pantai ini hanya terlihat di bulan Februari sampai Agustus.
Fenomena pantai dadakan ini terjadi karena terjadinya air laut yang surut. Selain di bulan itu pantai tidak terlihat kaerna adanya air laut yang pasang dan ada angin barat.
BACA JUGA:Benahi Jalan Simpang Puskesmas, Forkopimcam dan Lurah Turun Ke Lokasi, Ini Himbauan Camat
BACA JUGA:Untuk Pertamakali, Desa Pinang Banjar Peringati Hari Jadi ke-23, Inilah Sejarah Singkat Desa Ini
Saat air laut surut kamu dapat melihat pasir pantainya yang berwarna hitam yang membentang dengan pajang. Lokasi dari Pantai Tanjung Carat ini tidak jauh dari Desa Sungsang IV Kecamatan Banyuasin II Provinsi Sumatera Selatan.
Nah jika kamu ingin mengunjungi pantai ini kamu dapat menggunakan speedboat atau perahu.
3. Pantai Bongen
Pantai Bongen memang berbeda dari pantai yang lainnya, karena sesungguhnya Pantai Bongen ada hanya disaat musim kemarau.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: