Pelaku Perampokan Toko Emas di Kabupaten Pali Berhasil Diungkap, Empat Pelaku Ternyata Warga Bengkulu

Pelaku Perampokan Toko Emas di Kabupaten Pali Berhasil Diungkap, Empat Pelaku Ternyata Warga Bengkulu

Ilustrasi--

HARIANMUBA.COM,- Pelaku Perampokan Toko Emas di Kabupaten Pali Berhasil Diungkap, Empat Pelaku Ternyata Warga Bengkulu.

Kerja keras pihak kepolisian mengungkap pelaku perampokan toko emas di Pasar Jnpres Pendopo Kecamatan Talang Ubi Kabupaten Pali berbuah manis.

Jajaran Subdit 3 Jatanras Polda Sumsel berhasil mengungkap empat orang pelaku perampokan.

Identitas para tersangka yakni bernisial DS alias Witno (49), SS (33), WW (37) dan SY (49), ternyaya semuanya warga Bengkulu.

BACA JUGA:Desain Baru Tol Bayung Lencir Tempino Sudah Rampung, Pembangunan Makin Sat-set

BACA JUGA:Jaga Daya Beli Masyarakat dan Tangani Stunting, Pemerintah Siapkan Kebijakan Bantuan Pangan Tahun 2024

Saat ini Pelaku yang diringkus sudah dibawa dan diamankan di Polda Sumsel untuk dilakukan proses hukum.

“Sudah dibawa dan saat ini masih dalam pemeriksaan di Polda Sumsel," ujar Kasubdit 3 Jatanras Polda Sumsel Kompol Agus Prihadinika SIK MH melalui Kanit 4 AKP Taufik Ismal dikutip dari Sumeks.co.

“Pelaku diamankan di tempat yang berbeda. Ada yang ditangkap di Bengkulu dan di Kota Solok, Sumatera Barat,” ujar Taufik.

Selain empat tersangka, petugas juga mengamankan seorang penadah hasil perampokan.

BACA JUGA:Data BPS, Muba Catatkan Rekor Penurunan Pengangguran Tertinggi di Sumsel

BACA JUGA:Jembatan Suramadu, Pernah Jadi Bagian Tol Indonesia, Begini Kondisinya Sekarang

Kawanan perampok ini beraksi terjadi siang bolong sekitar pukul 11.57 WIB Selasa 31 Oktober 2023 kemarin.

Korban sekaligus pemilik toko emas itu warga Rejosari, kelurahan Talang Ubi Utara yang sempat pingsan usai kejadian.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: