Mengatasi Nyeri Asam Urat dengan Cara Alami yang Cepat dan Mudah
Ilustrasi asam urat--radarpalembang.com
-Kopi Tanpa Gula atau Susu
Kopi tanpa tambahan gula atau susu dapat membantu menurunkan kadar asam urat dan mengurangi risikonya.
Studi menunjukkan bahwa meminum segelas kopi setiap hari dapat memberikan manfaat tersebut.
-Kompres Es
Mengompres sendi yang terkena asam urat dengan bongkahan es batu yang dibungkus kain dapat membantu meredakan peradangan dan nyeri. Lakukan kompres selama 20-30 menit setiap hari.
-Hindari Kaos Kaki Ketat
Menghindari penggunaan kaos kaki ketat penting, karena tekanan dari kaos kaki tersebut dapat menambah rasa nyeri.
Gunakan kaos kaki yang longgar untuk menjaga kaki tetap hangat tanpa menyebabkan sakit.
BACA JUGA:Hadapi Musim Hujan, DLH Muba Bersihkan Pohon Tua di Kota Sekayu, Kurangi Dampak Pohon Tumbang
-Menopang Sendi
Menopang sendi yang terkena asam urat, seperti jempol kaki, di atas bantal atau bangku dapat mengarahkan aliran darah dan cairan menjauh dari sendi, membantu mengurangi nyeri.
Dengan menggabungkan beberapa langkah ini, diharapkan dapat memberikan bantuan yang cepat dan alami saat menghadapi serangan asam urat yang kambuh. Tetap konsultasikan dengan profesional kesehatan untuk penanganan yang tepat.(*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: