Banyuasin Optimis Jadi Daerah Terbesar Pertama Penghasil Beras di Indonesia

Banyuasin Optimis Jadi Daerah Terbesar Pertama Penghasil Beras di Indonesia

Bupati Banyuasin ketika melakukan panen raya--

HARIANMUBA.COM,- Kabupaten Banyuasin terus mengejar agar wilayah mereka menjadi daerah terbesar pertama penghasil beras di Indonesia.

Untik saat ini sendiri wilayah pecahan dari Kabupaten Musi Banyuasin ini sudah berstatus sebagai penghasil beras terbesar nomor 4 se-Indonesia.

Pemkab Banyuasin pun optimis mereka dapat mengejar sebagai daerah penghasil beras terbesar pertama di Indonesia.

Hal ini diungkapkan Bupati Banyuasin, H Askolani SH MH ketika panen padi IP 200 di Desa Sungai Dua Kecamatan Rambutan, Rabu 22 Februari 2023.

BACA JUGA:Ingat, Berkendara Sambil Merokok Akan Disanksi

BACA JUGA:Awal Bulan Depan Pesawat C-130 J Hercules Pesanan TNI AU Akan Tiba di Tanah Air

Dengan potensi luas tanam yang masih sangat tinggi, Askolani mengaku predikat sebagai kabupaten nomor satu penghasil beras di Indonesia, bukanlah sekedar impian semata.

"Sebagai penyumbang stok nasional, makanya Pemprov Sumsel memfokuskan untuk membangun pertanian. Yang difokuskan dan dimulai dari Banyuasin," ungkapnya.

Askolani mengungkapkan Kabupaten Banyuasin sebagai penghasil beras terbesar nomor 4 se-Indonesia menjadi prestasi yang sangat luar biasa.

"Keberhasilan ini tak terlepas dari dukungan petani dan penyuluh se-Banyuasin," kata Bupati.

BACA JUGA:Fokus Kembangkan Pedesaan, Direktur Kerjasama Kemendes Sambangi Muba

BACA JUGA:Pelaku Pencuri Motor di Rumah Bos Bakso Diamankan Saat Tengah Asik Dikamar Penginapan

Dari data yang dimiliki saat ini, jumlah produktivitas beras Banyuasin 4,3 ton per hektar. Bisa meningkat hingga 5,04 ton/ha.

"Kita punya potensi itu. Ke depan akan tetap menjadi fokus kami untuk meningkatkan produksi padi, hingga 6 ton/hektare," bebernya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: