Anggota Polres Mura Yang Ditemukan Meninggal Ternyata Asli Muba, Jenazah Sudah Tiba di Kampung Halaman

Anggota Polres Mura Yang Ditemukan Meninggal Ternyata Asli Muba, Jenazah Sudah Tiba di Kampung Halaman

Jenazah Anggota Polres Mura saat tiba di kampung halaman--

HARIANMUBA.COM,- Anggota Polres Mura Yang Ditemukan Meninggal Ternyata Asli Muba, Jenazah Sudah Tiba di Kampung Halaman.

AIPDA Paimbonan Kanit Paminal Polres Musi Rawas yang ditemukan meninggal kawasan helipad Agropolitan Center, Desa Muara Beliti Baru, Kecamatan Muara Beliti Kabupaten Musi Rawas ternyata warga Muba.

Saat ini jenazah almarhum sudah tiba dikampung halaman nya yakni Desa Lumpatan I Kecamatan Sekayu.

Sekitar pukul 19.00 WIB iring iringan mobil jenazah yang membawa AIPDA Paimbonan sudah tiba kampung halamannya.

BACA JUGA:Beberapa Kali Terjadi Kebakaran Sumur Minyak Ilegall di Muba, Ini Tanggapan SKK Migas

BACA JUGA:Mandi Ramai-ramai di Sungai Megang, 3 Bocah Perempuan di Lubuk Linggau Meninggal Tenggelam

Dengan dikawal oleh Propam Polres Musi Rawas, tiba di rumah duka. 

Sekdes Lumpatan I Faisol Rizal, saat dikonfirmasi Harianmuba.com, membenarkan jika almarhum asli dari desa nya.

Ia menuturkan, sebagai tetangga pihaknya sangat terkejut mendengar Bonan meninggal dunia.

“Kami terkejut pada saat mobil jenazah tiba di rumah duka, dan tidak menyangka atas kabar yang kami terima,” katanya 

BACA JUGA:Selain Di Pangkalan Bulian, Tim Gabungan Juga Tertibkan Sumur Minyak Ilegall Tanjung Dalam Kecamatan Keluang

BACA JUGA:Hindari Lahan Pertambangan, Penentuan lokasi Trase Tol Betung - Jambi Ada Pergeseran, Ini Dampaknya

Faisol, sangat mengenal sosok almarhum semasa hidup, yang dikenal sangat ramah dengan tetangga sekitar.

“Orang nya baik dan sangat ramah sekali,” ujar Faisol.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: