Dinas PPA Muba Gelar Pelatihan Konvensi Hak Anak

Dinas PPA Muba Gelar Pelatihan Konvensi Hak Anak

Dinas PPA Muba Gelar Pelatihan Konvensi Hak Anak--

Menurus Safarudin anak berhak mendapatkan pelayanan pendidikan dan pengajaran yang bermutu sesuai potensi, minat dan bakatnya. Anak juga berhak atas pelayanan kesehatan sesuai kebutuhan fisik dan mentalnya.

“Yang mendasari keberhasilan pembangunan kita dimasa depan, salah satunya tentu kita harus mendidik anak dari usia dini. Kalau anak kita terdidik memiliki kepercayaan yang baik, insyaallah masa depan Muba akan sejahtera dan pembangunannya berhasil,” imbuhnya.

BACA JUGA:Anggota DPR RI Ingatkan Emak - Emak, Jangan Ajukan Pinjol Untuk Judi Online

BACA JUGA:Selain di Tol Indralaya - Prabumulih, Ternyata Kendaraan Putar Balik di Tol Juga Terjadi di Depok - Antasari

Sementara Kepala Dinas PPPA Muba Endang Dwi Hastuti SE MSi mengungkapkan tujuan diselenggarakannya pelatihan tersebut antara lain untuk memberikan pemahaman dan peningkatan komitmen, terkait perlindungan hak asasi anak dan hak anak demi kepentingan anak.

“Pelatihan ini dilaksanakan selama tiga hari (2-4 Oktober 2023). Adapun peserta berasal dari para pendamping anak, guru, penyedia layanan peradilan dari Pengadilan Negeri, Polres Muba, panti asuhan, perangkat daerah terkait, perwakilan desa, serta forum anak Muba,” pungkasnya. 

Adapun narasumber pelatihan ini, yakni Konsultan KLA Kementerian PPA RI, Fasilitator Nasional Pengembangan KLA dan SPA Nanang Abdullah Chanang SSos, dan dari Bagian Hukum Setda Muba.

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: