Peternak Sungai Lilin Makin Merana, Dampak Serangan Wabah PMK

Peternak Sungai Lilin Makin Merana, Dampak Serangan Wabah PMK

Kegiatan peternakan di Desa Cinta Damai--

SUNGAI LILIN - Tahun ini merupakan ujian bagi para peternak khususnya yang ada di Sungai Lilin. Bagaimana tidak wabah penyakit yang sedang terjadi saat ini membuat mereka rugi besar.

Seperti halnya yang dirasakan oleh petani yang tergabung dalam Sekolah peternakan rakyat (SPR) di Desa Cinta Damai Kecamatan Sungai. Saat ini mereka semakin merana akibat serangan penyakit ini.

"Tahun ini benar-benar membuat para peternak kita mengalami kerugian besar mas, hal ini tidak terlepas dari serangan penyakit ini," jelas Wali SPR Wagiman.

Wagiman mengungkapkan salah satu hal yang membuat kerugian besar adalah banyaknya pedet atau anakan sapi yang mati. Hal ini tentu saja membuat populasi ternak tidak berkembang.

"Untuk saat ini sudah ada sekitar 15 ekor anak sapi yang mati. Penyebabnya karena indukan mengalami sakit sehingga asupan susu kepada anakan sapi tidak normal," paparnya.

Wagiman sendiri untuk serangan penyakit yang terjadi di desa nya sudah mengalami kemajuan. Ia mengungkapkan untuk penyakit di mulut sudah sehat dan pindah ke kaki.

"Mudah-mudahan saja kondisi ini segera berakhir mas supaya peternak didesa kita bisa kembali normal," tutupnya. (deo)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: