Mudah Didapat, Inilah 15 Manfaat Buah Tomat Bagi Kesehatan

Mudah Didapat, Inilah 15 Manfaat Buah Tomat Bagi Kesehatan

Buah tomat--

Lagi-lagi vitamin C dari buah tomat memberikan manfaat yang mungkin tidak kamu duga sebelumnya, yakni mencegah anemia.

"Vitamin C punya tugas dalam membantu tubuh menyerap zat besi lebih baik", ucap dr. Gia.

Jika asupan vitamin C terpenuhi dengan baik, kebutuhan zat besi juga bisa tercukupi dengan baik.

Zat besi yang diperlukan untuk produksi sel darah merah yang tercukupi dengan baik, tentu bisa membantu menurunkan risiko anemia.

BACA JUGA:Usai Apel Pagi, Kapolres Cek Keadaan Lingkungan Mako Polres Muba

9. Melawan Radikal Bebas

Vitamin C dan likopen merupakan antioksidan, yakni senyawa aktif yang melawan radikal bebas.

Perlu kamu tahu bahwa tubuhmu bisa terpapar radikal bebas dari proses metabolisme tubuh, sinar ultraviolet, polusi, dan asap rokok.

Paparan radikal bebas ini bisa menyebabkan stres oksidatif yang ujungnya merusak sel.

BACA JUGA:Forkopimcam Bersama Pemuda dan Pelajar di Sungai Lilin Gelar Deklarasi Dukung Pemilu Damai

10. Menurunkan Risiko Kanker

Kerusakan sel akibat radikal bebas memicu sel menjadi abnormal. Kondisi inilah yang menjadi cikal bakal kanker di kemudian hari.

Oleh karenanya, menurunkan risiko kanker bisa dengan meningkatkan asupan makanan kaya antioksidan, seperti tomat.

Manfaat tomat dalam menurunkan kanker ini juga harus disempurnakan dengan tindakan pencegahan lain, yakni menerapkan gaya hidup yang sehat.

BACA JUGA:Pj Ketua TP PKK Muba Hadiri Peringatan Hari Ibu Tk Provinsi, Tekankan Peran Perempuan Turunkan Angka Stunting

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: